Lowongan Kerja Online

Thursday, November 26, 2015

Tips Mengambil Screenshot di Smartphone Android

Cara Mudah Mengambil Screenshot
Tips mengambil screenshot dari smartphone android sampai saat masih ada yang belum mengetahui bagaimana caranya. Untuk itu, pada kesempatan ini kami ingin mencoba menginformasikan tips tersebut kepada Anda dan semoga saja bisa menjadi sebuah solusi bagi Anda yang merasa kesulitan untuk melakukan screenshot.

Para pengguna smartphone android saat ini memang tidak terhitung jumlahnya. Mulai dari orang tua, dewasa, remaja, bahkan sampai anak-anak yang masih duduk di bangku tingkat SD pun ada juga yang telah menggunakannya.  Dari sekian banyaknya para pengguna smartphone android, rupanya ada juga yang mempunyai masalah ketika menggunakannya.

Salah satu masalah yang seringkali di alami oleh mereka yang baru saja memiliki smartphone android adalah melakukan screenshot. Untuk melakukan screenshot, tidak semua jenis smartphone android sama cara melakukannya. Karena beda operating system (OS), maka beda pula cara untuk melakukan screenshot.

Nah, pada kali ini kami ingin memberikan beberapa tips untuk melakukan screenshot di smartphone android dengan versi OS Ice Cream Sandwich ke atas. Ingat, ini tips di khususkan untuk ponsel pintar android yang telah menggunakan OS Ice Cream Sandwich ke atas. Jadi, sebelum Anda mencoba tips dibawah ini, cek terlebih dahulu ya operating system yang Anda gunakan.

Tips Mengambil Screenshot di HP Android

  • Cara yang pertama adalah dengan menekan tombol power dan tombol home secara bersamaan. Apabila Anda telah menekannya, biasanya akan menimbulkan tanda getar yang menandakan bahwa screenshot telah tersimpan secara otomatis di ponsel Anda.
  • Cara kedua adalah hampir sama dengan cara yang pertama, bedanya adalah mengganti tombol home  dengan tombol untuk mengecilkan volume. Jadi, untuk melakukan screenshot Anda cukup menekan tombol power dengan tombol untuk mengecilkan volume secara bersamaan. Maka akan muncul juga tanda getar yang menyatakan bahwa screenshot telah tersimpan secara otomatis.
  • Cara ketiga ini merupakan cara yang terakhir apabila dengan kedua cara diatas Anda masih belum bisa melakukan screenshot. Caranya adalah dengan menekan tombol power kurang lebih selama 3 detik saja sampai muncul pop up. Kemudian pilih take screenshot.
Itulah 3 tips mengambil screenshot pada smartphone android yang bisa kami informasikan kepada Anda. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba tipsnya ya…

Sunday, November 1, 2015

5 Kelebihan BBM di OS Android

Sampai saat ini aplikasi BBM masih menjadi salah satu aplikasi paling favorit bagi para pecinta smartphone. Semenjak aplikasi BBM resmi di gunakan di ponsel pintar berbasis android, maka tidak perlu heran bahwa masyarakat Indonesia terutama anak remaja sangat mengandalkan program aplikasi tersebut.

Setiap program aplikasi pasti mempunyai yang namanya kelemahan ataupun kelebihan dan itu berlaku juga untuk aplikasi BBM yang ada pada ponsel pintar berbasis android. Kendati demikian, untuk saat ini kami hanya ingin mencoba berbagi informasi kepada Anda mengenai kelebihan yang dimiliki oleh BBM pada smartphone android. Seperti apa ya kelebihannya, yuk simak ulasannya seperti berikut ini…

Kelebihan Aplikasi BBM di OS Android

Kelebihan BBM di Android

Aplikasi BBM sudah resmi
Beberapa waktu sebelumnya, aplikasi BBM di android belum di resmikan oleh pihak terkait. Sempat ada kabar bahwa aplikasi BBM sudah bisa dijalankan pada ponsel pintar berbasis android. Namun, saat itu perusahaan BBM belum menyatakan secara resminya. Sehingga di khawatirkan ada sebagian orang yang memanfaatkan kabar tersebut dengan memasukkan malware atau virus pada aplikasi tersebut yang nyatanya bukan aplikasi resmi dari perusahaan BBM. Akan tetapi, untuk saat ini Anda tidak perlu khawatir lagi karena perusahaan BBM sendiri telah meresmikan bahwa aplikasi BBM bisa di nikmati juga pada ponsel pintar berbasis android.

Lebih hemat
Menggunakan BBM dengan ponsel pintar berbasis android bisa memangkas biaya bulanan Anda. Karena, untuk saat ini Anda dapat menjalankan program aplikasi BBM tanpa perlu berlangganan paket Blackberry. Anda hanya cukup menggunakan paket internet atau bisa juga dengan menggunakan fitur Wi-Fi untuk menggunakan BBM yang ada pada android. Bahkan, meskipun SIM Card Anda tidak ada, asalkan ada jaringan Wi-Fi Anda tetap bisa menjalankan program tersebut. Sungguh sangat hemat kan?

BBM voice
Sekarang ini BBM untuk andoid telah didukung pula dengan fitur BBM voice. BBM voice ini merupakan salah satu fitur andalan yang dimiliki oleh aplikasi BBM. Dengan adanya fitur BBM voice inilah Anda dapat melakukan proses panggilan seperti halnya menelpon tanpa harus mengeluarkan biaya karena hanya memerlukan koneksi internet saja. Apabila di tempat Anda berada jaringan Wi-Fi, maka Anda bisa menggunakan fitur istimewa ini tanpa mengeluarkan biaya dan tanpa batas pastinya.

Tampilan lebih fresh
Dibandingkan dengan versi sebelumnya, kini tampilan BBM untuk android telah mengalami perubahan dan terlihat lebih sedap di pandang. Tampilan tersebut akan lebih terasa terutama pada penampilan interface dari kumpulan kontak yang ada.

Terlihat lebih leluasa
Untuk saat ini, telah banyak gadget smartphone android yang memiliki layar yang cukup lebar. Dengan layar lebar yang dimilikinya, tentunya itu akan memberikan dampak yang luarbiasa terhadap BBM di android. Dengan layar lebar inilah Anda akan merasa lebih nyaman ketika menggunakan BBM di android terutama untuk membaca pesan dari teman-teman Anda tanpa harus melakukan scrolling.

Itulah informasi gadget terbaru mengenai 5 kelebihan BBM di OS Android yang mungkin saja tidak pernah Anda sadari sebelumnya. Semoga informasi kali ini bermanfaat ya…

Thursday, October 22, 2015

Tips Memilih Android Berkualitas Dengan Dana Terbatas

Kali ini Beranda Gadget ingin mencoba berbagi tips memilih android berkualitas dengan dana yang sangat terbatas. Kira-kira bakalan menarik nggak sih informasi yang satu ini? Daripada penasaran dan Anda masih mempunyai banyak waktu luang, mending simak saja artikelnya siapa tahu bisa bermanfaat dan menjadi inspirasi bagi Anda nantinya.

Hampir semua orang yang ada di belahan dunia ini telah mengetahui ponsel pintar dengan sistem operasi berbasis android. Pasalnya, ponsel pintar yang satu ini sedang menjadi raja di raja dalam pangsa pasar smartphone. Kendati demikian, ternyata tidak semua orang memiliki ponsel pintar terpopuler saat ini.
Tips Memilih Android Berkualitas
Bagi Anda yang mempunyai hasrat atau keinginan untuk membeli ponsel pintar dengan sistem operasi android, maka Anda harus tahu betul mengenai spesifikasi yang ada pada ponsel pintar tersebut. Karena saat ini, sangat banyak sekali produsen smartphone android yang selalu berusaha memberikan produk terbaiknya guna menarik pembeli seperti Anda. Semakin banyak pilihan maka akan semakin bingung pula Anda untuk memilihnya, Iya kan? Apalagi kalau dananya yang terbatas, hmm..bisa dipastikan Anda akan merasa kesulitan untuk memilihnya.

Anda tentunya tahu bahwa semakin tinggi harga suatu produk (smartphone android), maka akan semakin bagus pula kualitas dari produk tersebut. Namun, apakah produk yang murah akan selamanya memiliki kualitas  murahan? Tentu tidak bukan. Kalau Anda cermat dalam memilih, Anda bisa mendapatkan smartphone android berkualitas dengan budget yang terbatas.

Nah, seperti apa sih tips memilih android yang berkualitas dengan biaya yang terbatas? Simak saja tipsnya berikut ini.

Tips Memilih Android Berkualitas

Tips Memilih Android
1. Sesuaikan dengan Budget
Tips yang paling utama pastinya adalah harus di sesuaikan dulu dengan budget yang Anda miliki pada saat ini. Untuk mencari informasi terbaru seputar harga gadget, Anda bisa mencarinya di majalah atau pun di internet. Karena sekarang ini informasi mengenai harga gadget sudah banyak yang membahasnya, salah satunya ada di website kami ini.

2. Lihat spesifikasi yang dimilikinya
Melihat spesifikasi yang ada pada ponsel pintar sangatlah penting, karena dengan cara tersebut Anda dapat mengetahui apa saja sih yang ada pada ponsel pintar tersebut. Semakin Anda mengetahuinya, maka Anda pun akan tahu apa saja kelebihan dan kelemahan yang ada pada ponsel pintar tersebut. Dengan demikian, Anda pun akan tahu ponsel pintar seperti apa yang dibutuhkan oleh Anda.

3. Pilihlah yang bergaransi resmi
Setiap produk smartphone android yang dijual ditempat penjualan resmi, biasanya dilengkapi dengan kartu garansi. Mintalah kejelasan mengenai kartu garansi tersebut. Misalnya, tanyakan bagaimana cara menggunakan kartu garansi itu, atau bisa juga dengan menanyakan apa saja yang dapat membatalkan kartu garansi  tersebut.

4. Adanya service center
Setelah Anda melihat bahwa ponsel pintar yang sedang Anda incar bergaransi resmi, sekarang saatnya Anda mencari tahu apakah ponsel pintar yang sedang Anda cari memiliki service center atau tidak. Kalau iya, pilih saja ponsel pintar tersebut. Kalau tidak ada, lebih baik cari lagi ponsel pintar yang lain soalnya kalau ada kerusakan nantinya Anda akan repot untuk memperbaikinya.

5. Sesuaikan dengan kebutuhan
Smartphone android memang beragam jenisnya, ada yang cukup terjangkau dan ada pula yang relative lebih mahal. Sebelum Anda memilih smartphone android, kami menyarankan sebaiknya pilihlah smartphone android dengan spesifikasi yang Anda butuhkan.

Rupanya itu dia tips memilih android berkualitas dengan dana terbatas, semoga informasinya bermanfaat dan bisa menjadi referensi bagi Anda sebelum menjatuhkan pilihannya.