Lowongan Kerja Online

Wednesday, December 3, 2014

Harga Terbaru Asus Zenfone 4S Dan Spesifikasinya

Asus Zenfone 4S merupakan seri terbaru dari Asus Zenfone 4 yang tentunya mempunyai spesifikasi yang lebih unggul dari pada seri sebelumnya. Hadirnya Asus Zenfone 4S sejatinya adalah untuk melengkapi atau menyempurnakan atas kekurangan yang ada pada seri sebelumnya. Meskipun begitu, Asus Zenfone 4S tentu saja masih mempunyai kekurangan. Akan tetapi, setidaknya kekurangan yang ada pada seri sebelumnya bisa diperbaiki pada seri terbarunya ini.

Gadget terbaru Smartphone Android Asus Zenfone 4S mengusung layar lebih lebar dari seri pendahulunya, yaitu 4.5 inch dengan resolusi layar 480x854 pixels sehingga bobot yang dimilikinya terasa lebih berat yaitu dengan bobot 134 gram. Teknologi layar yang telah diterapkan pada Asus Zenfone 4S adalah jenis layar berteknologi IPS LCD capacitive touchscreen yang sekaligus telah dilengkapi pula dengan pelindung anti gores Corning Gorilla Glass 3.

harga asus zenfone 4S
Hampir sama dengan seri sebelumnya, bagian dapur pacu pada Asus Zenfone 4S rupanya masih mengandalkan processor Dual-Core berkecepatan 1.2 GHz dari Intel Atom Z2520. Sedangkan untuk membuat kegiatan multasking menjadi lebih responsive, Asus Zenfone 4S telah dibekali pula dengan RAM berkapasitas 1 GB.

Untuk urusan tampilan layar, Asus Zenfone 4S telah menggunakan GPU PowerVR SGX544MP2 yang dapat menghadirkan grafis lebih tajam dan enak untuk dipandang. Selain itu, ponsel pintar Asus Zenfone 4S juga telah mendukung sistem operasi Android terbaru yakni OS Android KitKat v4.4.2. Sehingga performa yang dimiliki dalam mengakses berbagai aplikasi Android jauh lebih meningkat.

Dibagian belakang Asus Zenfone 4S telah disisipkan sebuah kamera primer berkekuatan 8 MP yang didukung pula dengan beberapa fitur pendukungnya seperti autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face and smile detection, HDR, dan panorama. Sedangkan pada bagian depannya, Asus Zenfone 4S dibekali dengan sebuah kamera yang masih sama dengan seri pendahulunya, yakni berformat VGA.

Untuk media penyimpannya, Asus Zenfone 4S telah dibekali dengan memori internal yang boleh dibilang cukup besar, yaitu 8 GB. Bila Anda merasa media penyimpanannya masih terlalu kecil, Anda juga bisa menambahkannya dengan memanfaatkan slot memori eksternal yang telah disediakan oleh Asus Zenfone 4S. Memori eksternal tersebut bisa Anda manfaatkan hingga batas maksimal 32 GB.

Untuk mengetahui lebih jelasnya mengenai spesifikasi yang ditawarkan oleh Asus Zenfone 4S, silahkan disimak spesifikasi lengkap Asus Zenfone 4S dalam bentuk tabel berikut ini.

Spesifikasi Asus Zenfone 4S

Tahun
Tahun2014
General
NetworkGSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
Layar
TipeTFT Capacitive Touch Screen, 16M Colors
Ukuran480 x 854 pixels, 4.5 inches (~218 ppi pixel density), Corning Gorilla Glass 3 - Multitouch
Dimensi
Ukuran/Berat136.8 x 67.9 x 11.3 mm / 134 g
Audio
FiturVibration; MP3, WAV ringtones
Jack3,5 mm Jack Audio
SpeakerphoneYa
Memory
Internal8 GB storage, 1.5 GB RAM
EksternalmicroSD, up to 32 GB
Data
3GHSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps;
EDGEYa
GPRSYa
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
Bluetoothv4.0 With A2DP, EDR
USB/PortMicroUSB v2.0
Kamera
Primer8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face and smile detection, HDR, panorama
SekunderVGA
Video Record1080p@30fps
Baterai
TipeLi-Po 1750 mAh battery
Fitur
OSAndroid OS, v4.4.2 (KitKat)
CPUIntel Atom Z2520 Dual-core 1.2 GHz, GPU PowerVR SGX544MP2
BrowserHTML5
GPSA-GPS support and GLONASS
MessagingSMS(threaded view), MMS, Email, Push Email, IM
Fitur TambahanJava Emulator, FM Radio, Browser, Calculator, Camera, Clock, Calendar, Media Player, E-Book Reader, Video & Audio Recorder
Fitur Lain
Multiple SIMDual SIM GSM-GSM
Video PlayerMP4/H.264/H.263/WMV player
MP3 PlayerMP3/eAAC+/WMA/WAV player
Audio RecordYa

Harga Asus Zenfone 4S

Di Indonesia sendiri, Asus Zenfone 4S di bandrol dengan harga sekitar Rp. 1.599.000,-/unit. Harga tersebut memang tidak jauh berbeda dengan seri sebelumnya, yakni Asus Zenfone 4 yang di bandrol dengan harga Rp. 1.199.000,-. Harga Asus Zenfone 4S diatas mungkin tidak akan sama dengan harga yang telah ditetapkan didaerah tempat tinggal Anda. Jadi, untuk memastikannya adalah dengan cara mengunjungi secara langsung gerai ponsel Asus di tempat Anda.

Simak artikel sebelumnya, harga samsung galaxy star plus terbaru

0 comments:

Post a Comment