Lowongan Kerja Online

Wednesday, September 16, 2015

5 Tips Memotret Dengan Menggunakan Kamera Smartphone

Saat ini kegiatan memotret telah menjadi salah satu hal yang sangat menyenangkan. Salah satu faktor terbesar yang membuat seseorang menjadi gemar berfoto ria adalah semakin baiknya kualitas kamera pada smartphone. Bahkan, kepopuleran kamera pocket pun yang dulunya sempat booming sudah mulai terlupakan disebabkan oleh ponsel pintar tersebut.

Meskipun kamera yang disisipkan pada sebuah gadget smartphone telah banyak mengalami peningkatan, akan tetapi sampai saat ini masih saja ada foto yang hasilnya boleh dibilang biasa-biasa saja. Oleh karena itu, beberapa tips berikut ini bisa dicoba supaya hasil jepretan Anda akan terlihat lebih bagus dan profesional.

cara memotret dengan smartphone
Berfoto ria menggunakan kamera smartphone via tech.spotcoolstuff.com

Tips Memotret Menggunakan Kamera Smartphone


1. Dekatkan kamera ke objek
Salah satu hal yang biasanya luput dari perhatian kita terutama pada saat memotret adalah jarak antara kamera dengan objek foto. Padahal, jarak antara kamera dengan objek ini akan memberikan pengaruh terhadap hasilnya. Saat ini telah banyak smartphone yang benar-benar mampu memberikan hasil foto lebih mendetail ketika kameranya lebih didekatkan pada objek fotonya. Sensor kecil yang ada pada kamera smartphone akan memberikan ruang yang begitu lebar sehingga nantinya Anda akan dapat membidik seluruh objek foto dengan lebih fokus lagi.

Tidak hanya itu saja, semakin dekat jarak smartphone dengan objek yang akan di foto, maka Anda juga akan lebih leluasa untuk mengontrol pencahayaan. Diusahakan cahaya yang menerangi objek tidak terlalu kurang dan juga berlebihan.

2. Hindari penggunaan fitur zoom
Untuk saat ini hampir semua kamera pada smartphone memiliki fitur zoom. Fitur ini memang bisa membantu bilamana Anda hendak mengambil objek foto dengan jarak yang cukup jauh. Namun, disisi lain fitur zoom ini juga akan membuat kualitas gambar menjadi turun dan tidak terlihat tajam. Bila kondisinya memungkinkan, sebaiknya dekatkan diri Anda dengan objek tersebut.

3. Pastikan lensa dalam kondisi bersih
Tips yang ketiga ini memang sangat sepele namun cukup penting juga untuk diperhatikan. Lensa kamera yang selalu bersih akan memberikan hasil foto terlihat lebih tajam. Sedangkan bila pada lensa kamera terdapat debu, maka hal itu akan menjadikan hasil foto Anda terlihat kusam dan gelap. Untuk membersihkan lensa kamera smartphone sebenarnya cukup mudah, yaitu bisa dengan menggunakan kain lembut supaya lensa tidak tergores. Untuk hasil yang lebih memuaskan, sesekali cobalah untuk menggunakan larutan pembersih lensa agar semua kotoran yang telah menempel bisa hilang semuanya.

4. Tangan stabil ketika memotret
Perlu diketahui bahwa tingkat kecepatan menangkap gambar (shutter speed) yang dimiliki oleh kamera smartphone cukup rendah. Sehingga pada saat memotret, kestabilan tangan Anda haruslah tetap terjaga. Anda juga harus mengetahui berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh kamera smartphone untuk mengkap sebuah gambar. Dimulai dari menekan tombol shutter sampai selesai menangkap gambar. Selama proses tersebut masih berlangsung, pastikan tangan Anda tetap stabil. Hal ini bertujuan supaya gambar yang didapat akan terlihat jelas.

5. Perhatikan arah datangnya cahaya
Meskipun Anda memotret dengan menggunakan kamera smartphone bukan berarti Anda juga harus melupakan teknik pencahayaan. Untuk memotret suatu objek, Anda juga harus mampu melihat darimana arah datangnya cahaya. Bila Anda memotret sambil membelakangi arah datangnya cahaya, maka hal tersebut akan menghasilkan gambar yang bagus dan terang. Sedangkan bila Anda memotret sambil menghadap ke arah datangnya cahaya, maka objek foto pun akan terlihat lebih gelap dan tampak seperti bayangan.

Untuk mendapatkan foto yang berkualitas dan terlihat professional, cobalah untuk sesering mungkin melakukan eksperimen. Semakin banyak pengalaman Anda dalam memotret, maka tidak akan terasa kemampuan Anda pun akan semakin meningkat.

0 comments:

Post a Comment